Minggu, 23 Januari 2011

STRUKTUR PPA ST. TARSISIUS WILUT PAROKI MAKALE

Putra-Putri Altar Santo Tarsisius Wilayah Utara Paroki Makale mulai terbentuk organisasinya pada tanggal 25 Juli 2000 di Stasi Santo Yosef Mandetek. Organisasi PPA terbentuk diprakarsai oleh ketua wilayah utara saat itu yaitu Bpk. Anton Sera Sima, bersama dengan Fr. Vincent, CMM. Pada tanggal itu juga ditetapkanlah komposisi kepengurusan mulai dari tahun 2000 s/d 2003 sebagai pengurus yang pertama, yang diketuai oleh Desyanti T.R. dari Stasi Tritunggal Mahakudus Lapandan.

Kemudian pada tanggal 30 Maret 2003 di Stasi Bokin Paroki Sanabo yang sekarang namanya diganti menjadi Paroki Tombang Lambe’, terbentuk kepengurusan PPA untuk periode 2003-2005 yang diketuai oleh Herman Gloria dari Stasi Kristus Raja Tarongko.

Pada akhir periode 2003-2005, yakni pada tanggal 30 April 2005 di Stasi Santo Yosef Lion terpilih pengurus baru untuk Periode 2005-2007 yang dilantik pada keesokan harinya oleh P. Bernard Cakra Arung Raya, Pr. Adapun ketua terpilih masih diduduki oleh Herman Gloria.

Selama periode 2005-2007, kepengurusan kurang berjalan dengan baik dikarenakan kurang adanya perhatian pengurus terhadap organisasi dan beberapa dari pengurus telah meninggalkan Wilayah Utara. Pada tahun 2007, atas inisiatif dari Luciana dan Eunike selaku pengurus inti yang masih ada saat itu, PPA mulai berjalan kembali dengan mengadakan kegiatan-kegiatan, seperti rekoleksi di Paroki Sangalla pada bulan Mei 2007, rekoleksi di Paroki Pangli pada bulan April 2008, dan pembinaan anggota baru angkatan IV yang dilantik oleh Pastor Koordinator PPA saat itu yakni P. Cakra, pr pada tanggal 13 Oktober 2007 di Stasi Santo Yosef Lion.

Pada tanggal 5 April 2008 dalam rekoleksi di Paroki Pangli, diadakan pemilihan pengurus untuk periode 2008-2010, dengan ketua terpilih yaitu Stefanus Pakiding dari Stasi Kristus Raja Tarongko. Kepengurusan yang telah dibentuk saat itu tidak melaksanakan fungsinya, sehingga organisasi PPA St. Tarsisius Wilayah Utara tidak berjalan dengan baik. Adapun setiap kegiatan yang dilakukan selama ini, itu berkat inisiatif dan kerjasama dari beberapa anggota senior untuk mengadakan pertemuan.

Pada pertemuan anggota PPA St. Tarsisius Wilayah Utara tanggal 24 Januari 2010 dibentuk Team Kerja Penerimaan Anggota Baru PPA Angkatan V dengan ketua oleh Eunike dari Stasi Santo Yosef Lion, Sekretaris Edianus dari Stasi Hati Kudus Yesus Mariali, dan Bendahara oleh Louise Steffy dari Stasi Santo Yosef Mandetek. Dalam Rapat Rencana Pembinaan Calon Anggota, pada tanggal 9 April 2010 di Stasi Santo Yosef Mandetek, disepakati bahwa team kerja yang telah dibentuk untuk sementara mengisi kepengurusan sampai terbentuk pengurus baru. 

Berhubung sesuatu dan lain hal, maka pada tanggal 20 Juli 2010 dalam pertemuan anggota PPA, disusun kembali Team Kerja Penerimaan Anggota Baru yang kini merangkap sebagai pengurus sementara, dengan ketua: Fatly Rasid dari Stasi Hati Kudus Yesus Mariali, Sekretaris: Edianus dari Stasi Hati Kudus Yesus Mariali, dan Bendahara: Khenny dari Stasi Santo Yosef Batupapan. Namun, pengurus sementara yang kini menjabat kurang mengaktifkan kembali organisasi dikarenakan oleh kesibukan pribadi masing-masing pengurus.